TERAS BERITA.ID, BEKASI – Dewan Masjid Attaqwa Bekasi, berlokasi di Pondok Pesantren Attaqwa Babelan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, mengadakan Musabaqoh Ikatan Remaja Attaqwa (IKRA) Pusat di bulan ramadan 1443 H/2022 M. Acara ini berlangsung selama dua hari, mulai Jumat hingga Minggu (17/4/22).
Sekjen Dewan Masjid Attaqwa Bekasi, Ustadz H. Mirwan Nijan mengatakan, para peserta terdiri dari utusan berbagai masjid dan musala dibawah naungan Dewan Masjid Attaqwa (DMA) Ujungharapan, Bekasi.
“Anggota DMA ada 67 Masjid dan Musala. Insya Allah, sebanyak 19 cabang IKRA ikut. Kemungkinan jumlahnya bertambah, karena ada IKRA yang baru dibentuk juga. Peserta diperkirakan 560 orang, jika ditambah dengan official menjadi 598 peserta” ujar ustad H. Mirwan Nijan seperti rilis yang diterima Teras Berita.ID, Jumat (15/04/22) malam.
Lanjut, Ia meambahkan, salah satu pengajar Ponpes Attaqwa ini juga mengatakan, perlombaan yang bakal dilombakan diantaranya, MTQ, MHQ, Pembacaan Rawi, Puisi Deklamasi, dan Adzan.
“Para peserta ini terbagi dalam kategori anak-anak, remaja putra dan putri,” tutur Ustadz H. Mirwan Nijan.
Bukan hanya itu saja, ada juga perlombaan untuk umum yakni, Syarhil Qur’an, Cerdas Cermat Islami (Fahmil Qur’an), kreatifitas membangunkan sahur.
Lebih jauh, Ustadz H. Mirwan mengungkapkan, ada alasan mendasar IKRA Pusat melestarikan MTQ bulan Ramadhan, bahwasanya organisasi kepemudaan ini dihadirkan oleh Al Maghfurlah Kyai Noer Ali untuk menjadikan masyarakat remaja Attaqwa yang sebagian tidak mondok di pesantren Attaqwa agar berjiwa Attaqwa, bersemangat Attaqwa, punya spirit Attaqwa dan cita cita Attaqwa, yakni menjadikan Ujungharapan sebagai perkampungan surga, dalam artian masyarakatnya cinta dengan agama, menjunjung tinggi nilai-nilai keislaman, dan menjadikan akhlak karimah sebagai landasan pergaulan.
(Acara musabaqoh ini juga disiarkan live streaming di Instagram IKRA Pusat)
Sebelumnya, Pimpinan Ponpes Attaqwa KH Husnul Amal Mas’ud menambahkan, proses seleksi lomba telah dilakukan sebelum acara puncak musabaqoh digelar pada malam ini.
“Masjid-masjid tersebut sudah melakukan seleksi sejak tanggal 1 Ramadan. Mereka yang lolos seleksi di Ikatan Remaja Masjid-nya akan dikumpulkan dan tanding nanti malam,” jelas salah satu cucu Kyai Noer Alie tersebut.
Mantan Staf Dubes Maroko ini juga mengatakan kegiatan musabaqah digelar untuk mengajak anak-anak mengisi kegiatan yang bersifat islami di Bulan Suci Ramadhan.
“Kita isi kegiatan ramadan ini agar bernilai ibadah dan semoga mendapat keberkahan di bulan suci ramadan,” pungkasnya.
Sekedar informasi, hadir dalam pembukaan musabaqoh, KH. Irfan Mas’ud, KH. Zubair Dasuki, KH. Husnul Mas’ud, KH. Adib Soleh, KH. Iman Fadllurohman, Ustadz H. Mirwan Nijan, Ustadz H. Dani Aksi, Ustadz H. Aang Khunaifi, Ustad Moch. Najmudin Maali, Ustadz H. Acang Nurhasan, Ustadz Abdul Rahman Ramli dan para pengurus IKRA Pusat.
Rencananya penyerahan hadiah bagi para pemenang di setiap kategori akan dilangsungkan pada Senin (18/4/22) bersamaan dengan peringatan malam Nuzulul Quran. (red-kenderos212)