TERASBERITA.ID, BEKASI – Hajat 5 tahunan, Piala Dunia 2022. Negara Qatar tahun ini sebagai tuan rumah hajat sepakbola dunia. Seluruh negara yang lolos verifikasi ikut serta dalam kontestasi si kulit bundar tersebut.
Diketahui, Prancis dan Argentina masuk fase final di Piala Dunia 2022 Qatar. Fase babak finalyang paling ditunggu para pencinta sepak bola. Para masing-masing mendukung jagoannya.
Prediksi yang paling di tunggu oleh para pecinta sepak bola, yakni Prancis sebagai negara besar, dilihat dari beberapa pemain bintang tergabung dalam kesebelasannya. Ini menjadi sangat menguntungkan dan peluang bagi Prancis merebutkan hadiah Piala Duni 2022.
Dieretan para pemain bintang, seperti Mbape, Grizmen, dan Giroud, menjadi komposisi penyerang yang tajam dalam laga pertandingan di rumput hijau.
Dari pihak Argentina, mereka mempunyai skema inti yang diemban para pemain bintang dunia, yakni Lionel Messi. Pemain bintang ini paling apik saat bermain di lapangan. Begitu juga, pemain bintang lainnya, seperti Dybala, Di Maria. Mereka punya skill mumpuni dalam memainkan si kulit bundar, tak kalah kuat dalam menghadapi pertahanan kesebelasan Prancis waktu lalu.
Dua negara yang sudah mencetak para ‘jagoan’ sepakbola dunia ini bertarung ‘adu kemahiran’ dalam membobol gawang lawab. Salah satu adernalin suporter saat menonton pertandingan, ialah keseruan yang di nanti oleh para pendukung.
Prediksi – prediksi memperhitungkan setiap strategi antar dua tim kesebelasan.
Skema formasi pemain yang diturunkan di pertandingan nanti ialah tattik formasi terbaik dari sang pelatih.
Siapakah yang akan pulang pada putaran Final Piala Dunia Tahun 2022 kali ini?. Apakah Prancis yang bakal pulang, ataukah kesebelasan Argentina yang ‘angkat kaki’ dari Stadion Qatar.
Kita tunggu saja nanti, sambil seruput kopi. Kalah menang itu biasa, yang penting kebersamaan antar suporter.
Sebab, sepakbola yang menyatukan kita semua. Salam Piala Dunia 2022, dari warga 62 Kota Bekasi.
Farhan Firmnasyah (Pengamat Sepakbola ‘dadakan’ di Ajang Pildun 2022)
Editor: Deros/dede rosyadi