Infobekasi.co.id – Pemerintah Kota Bekasi mengumumkan rekrutmen CPNS 2023 lebih difokuskan penerimaan formasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).
“Kalau ditanya kebutuhan ASN tahun 2023 di Pemkot Bekasi melalui CPNS 2023, untuk hal itu belum ada yang masuk. Karena memang baru tahap perekapan. Kita lagi minta kepada masing-masing organisasi Perangkat Daerah (OPD) dilingkungan kerja Pemkot Bekasi, mengumpulkan formasi CPNS dibutuhkan. Kami kasih dedline hari ini, Rabu 1 Februari 2023,” jelas Kasubid BKPSDM Kota Bekasi, Hanafi, saat dikonfirmasi Infobekasi.co.id, Rabu (01/02/2023).
“Untuk usulan 2022, memang kita sudah menyiapkan beberapa formasi PPPK. Dari formasi yang sudah kita usulkan di tahun lalu, ada tenaga pendidik1313 formasi, tenaga kesehatan 299, dan tenaga Damkar 230 formasi,” beber Hanafi.
Masih kata Hanafi, dari formasi tersebut yang sudah diusulkan tahun lalu. Formasi tersebut nanti akan disahkan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB).
“Dari usulan formasi yang sudah kami ajukan. Di rencanakan sesuai dengan planning awal. Sesuai jadwal Badan Kepegawaian Negara (BKN) Tahun ini, mereka akan diangkat menjadi PPPK,” tutup Hanafi.
Kontributor: Denny Arya Putra
Editor: Deros D.Rosyadi