Bupati Sambas, Satono, menjawab langsung pertanyaan-pertanyaan yang disampaikan fraksi di DPRD Kab Sambas terkait pembahasan APBD Tahun Anggaran 2022 dan RPJMD Kabupaten Sambas Tahun 2021-2026. Bupati hadir langsung menyampaikan Jawaban pada Paripurna di Ruang Sidang Utama DPRD Kabupaten Sambas, Selasa (2/11/21).
Paripurna dipimpin Wakil Ketua I DPRD Kab Sambas, Ferdinan Syolihin. Hadir Ketua DPRD Kabupaten Sambas, Abu Bakar, Wakil Ketua II DPRD, Arifidiar, dan Wakil Ketua III DPRD Kab Sambas, Suriadi.
Bupati didampingi langsung Sekda Kabupaten Sambas, Ferry Madagaskar, para Asisten dan Staf Ahli Bupati Sambas.
Dalam penyampaiannya, Bupati Sambas mengapresiasi semua yang disampaikan fraksi melalui juru bicara masing-masing.
Bupati membeberkan
“Apa disampaikan para wakil rakyat melalui moment Pemandangan Umum Fraksi DPRD terhadap pembahasan APBD Tahun Anggaran 2022 dan RPJMD Kab Sambas Tahun 2021-2026 merupakan bagian tidak dapat dipisahkan untuk progress pembangunan di Kabupaten Sambas,” jelas Sartono.
Satono mengemukakan, baik pertanyaan, masukan, saran maupun kritikan yang disampaikan legislator di DPRD akan menjadi perhatian penting pihak eksekutif.
Bupati Sartono menambahkan, sama dengan Legislatif, Pemda juga mengharapkan program kegiatan yang dituangkan dalam APBD 2022 maupun Kebijakan Strategis pada RPJMD 2026.Wakil Ketua I DPRD, Ferdinan Syolihin, menegaskan, para wakil rakyat dapat mendalami materi 2 Raperda tersebut ketika pembahasan bersama OPD.
Wakil Ketua Ferdinan berharap, yang disampaikan Bupati Sambas sudah banyak menjawab pertanyaan Wakil Rakyat.
“Jika memang masih diperlukan jawaban, bisa didalami para wakil rakyat ketika pembahasan dalam rapat gabungan DPRD bersama mitra kerja OPD,” tutupnya.