TERASBERITA.ID – Bupati Sambas, Satono membuka Musrenbang Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Tahun 2024 Pemerintah Kabupaten Sambas di Aula Utama Kantor Bupati Sambas, Kamis (16/3/2023).
Musrenbang RKPD Tahun 2024 tersebut dihadiri langsung oleh Gubernur Kalbar, Sutarmidji, Wakil Ketua DPRD Provinsi Kalbar, Prabasa Anantatur, Ketua DPRD Kabupaten Sambas, Abu Bakar, dan unsur Forkopimda.
Bupati Satono mengatakan, dalam Musrenbang RKPD Tahun 2024 tersebut, peningkatan sektor ekonomi kerakyatan adalah prioritas Pemerintah Kabupaten Sambas.
“Ketika saya baru menjabat, laju pertumbuhan ekonomi Kabupaten Sambas sempat kontraksi minus 2,04 di tahun 2020, kemudian naik 4,37 di tahun 2021 dan kembali naik 4,64 di tahun 2022. Mudah-mudahan tahun 2023-2024 naik lebih pesat,” katanya.
Bupati Satono mengatakan, meningkatnya laju pertumbuhan ekonomi masyarakat Kabupaten Sambas tersebut tidak lepas dari kerja keras semua jajaran di pemerintahan dan dukungan seluruh lapisan masyarakat serta dukungan Pemprov Kalbar.
“Untuk itu saya berterimakasih kepada Gubernur Kalbar yang telah memberikan dukungan pembangunan, dan dukungan terhadap segala sektor, sehingga laju pertumbuhan ekonomi masyarakat Kabupaten Sambas meningkat,” katanya.
Lebih jauh, Bupati Satono mengatakan, faktor lain yang memacu pertumbuhan ekonomi adalah Desa Mandiri. Saat ini ada 119 Desa Mandiri dari 195 desa di Kabupaten Sambas. Dia berharap, tahun 2023-2024 semua desa adalah Desa Mandiri.
“Alhamdulillah yang sudah menyandang predikat Desa Mandiri ini mendapat bonus motor trail dari Gubernur Kalbar. Bagi desa yang belum mandiri jangan berkecil hati, tetap semangat untuk mencapainya,” pungkasnya.
(deros d rosyadi)