TERASBERITA.ID, SAMBAS – Jalan nasional di Kecamatan Sajingan, Kabupaten Sambas, Provinsi Kalimantan Barat, putus diterjang air sungai saat hujan melanda kawasan itu pada hari Selasa (27/9/22).
Bupati Sambas, Satono mengatakan setelah mendapat laporan tersebut dia langsung berkoordinasi dengan Kementerian Pekerjaan Umum, dan Balai Pelaksana Jalan Nasional (BPJN) Provinsi Kalimantan Barat untuk segera melakukan perbaikan.
“Setelah mendapat laporan dari masyarakat, saya langsung berkoordinasi dengan Kementerian PU dan Balai Jalan Nasional, mereka merespon cepat kejadian tersebut. Alhamdulillah jalan yang putus tersebut sudah diperbaiki dan kini sudah bisa dilewati oleh masyarakat umum,” jelasnya.
Bupati Satono berharap masyarakat tidak khawatir ketika melihat video dan foto-foto yang beredar di masyarakat. Dia memastikan jalan tersebut sudah bisa dilalui dengan lancar.
“Kita berharap masyarakat tetap tenang, sebab jalan nasional di Kecamatan Sajingan sudah bisa dilewati pengguna jalan,” tandasnya.