TERASBERITA.ID, SAMBAS – Masyarakat desa Sungai Baru kedatangan tamu istimewa yaitu Panji Petualang. Kedatangan Panji ke Sambas dalam agenda Expedisi Khatulistiwa edisi Kabupaten Sambas. Pada Kamis (22/08/2024).
Panji atau yang dikenal Panji Petualang menyempatkan waktunya untuk mampir ke Desa Sungai Baru setelah kunjungannya ke Desa Tri Mandayan Kecamatan Teluk Keramat.
Pardi Hasan selaku Kepala Desa Sungai Baru menyampaikan ucapan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Panji Petualang dan tim karna telah sudi menyempatkan hadir di Desa Sungai Baru.
“Saya selaku Kepala Desa Sungai Baru menyambut baik dan sangat berterima kasih kepada Panji Petualang dan Tim karna telah sudi hadir di Desa kami walaupun dengan kondisi hujan deras”, Katanya.
“Ditengah hujan yang deras dan berbagai kesibukan, warga Sungai Baru sangat antusias dan berbondong-bondong mendatangi kantor Desa untuk berfoto bersama Panji” Lanjutnya.
Dia juga berharap dengan datangnya Panji Petualang dapat memberikan aura positif bagi masyarakat desa Sungai Baru.
“Kami berharap untuk ke depannya masih bisa diberikan kesempatan yang lebih panjang lagi sehingga bisa bersua dan bercengkrama dengan masyarakat Sungai Baru” Tutupnya(WHY)