TERASBERITA.ID, SAMBAS – Hari kedua, Bupati Sambas, H. Satono didampingi unsur Forkopimda kembali meninjau banjir yang merendam pemukiman warga di Desa Tempapan Hulu, Kecamatan Galing, Senin (30/01/2023).
Bupati H. Satono mengatakan, curah hujan yang turun belakang ini cukup tinggi mengakibatkan sejumlah wilayah di Kabupaten Sambas terendam banjir.
“Salah satu desa yang terendam banjir adalah Tempapan Hulu. Di sana memang langganan setiap musim hujan, kita harap masyarakat di sana selalu waspada dan menyiapkan langkah-langkah antisipasi,” katanya.
Bupati H. Satono mengatakan, Pemerintah Daerah Kabupaten Sambas dan unsur Forkopimda akan terus bahu membahu dalam penanganan bencana banjir yang sedang melanda sebagian wilayah di Kabupaten Sambas saat ini.
“Kita sudah melakukan langkah-langkah yang sifatnya segera, seperti menyalurkan bantuan pangan kepada masyarakat yang terdampak. Selanjutnya masalah ini akan kita bahas bersama untuk penanganan ke depannya,” katanya.
(deros)