TERASBERITA.ID, KOTA BEKASI – Hujan deras mengguyur Wilayah Bekasi tadi sore, mengakibatkan tumbang pohon-pohon besar menimpa kabel listrik di Jalan Kaliabang Bungur, Kota Bekasi.
Akibatnya, akses jalan dari Pondok Ungu – Kaliabang Bungur menuju Paku tersendat, begitu juga sebaliknya.
Dari laporan video netizen, pohon tumbang tersebut mengakibatkan akses lalu lintas belum bisa dilalui pengendara, baik roda dua maupun roda empat. Di tambah ada penggalian gorong-gorong (saluran air) membuat aspal penuh dengan tanah dan licin.
“Pohon tumbang, akses dari Kaliabang Bungur menuju paku belum bisa dilalui pengendara,” ujar netizen yang membagikan video singkat tersebut ke medsos, Sabtu (26/11/12) sore.
Lebih parahnya lagi, lokasi pohon yang tumbang itu berada di deretan pabrik-pabrik, perusahaan yang selalu ramai dilalui karyawan. Bukan hanya itu, jalan tersebut adalah jalan utama bagi pengendara, maupun mobil-mobil besar bongkar muat yang hendak masuk ke area pabrik tersebut.
Dari pantauan infobekasi.co.id, saat ini hujan masih turun di wilayah Bekasi. Meski intensitas tidak besar. Beberapa jalan juga tergenang air, meski tidak begitu parah. Masih bisa dilalui pengendara.
Himbauan, agar pengendara selalu berhati-hati, menjaga keselamatan di jalan. Tetap waspada mengemudi, jangan melamun, jaga jarak, nyalakan lampu kendaraan. Ingat, keluarga tersayang menunggu di rumah. (drs)
Berikut video singkat pohon tumbang di jalan raya Kaliabang Bungur, Kota Bekasi dari kiriman netizen di medsos:
(dede rosyadi)